Wabup, Kekosongan Pejabat Lingkup Setda Bima Akan Segera Diisi - KUPAS BIMA

Headline News

Rabu, 02 Januari 2019

Wabup, Kekosongan Pejabat Lingkup Setda Bima Akan Segera Diisi

Bima_Kupas Bima. Pemerintah Daerah Kabupaten Bima lingkup SETDA Bima terhitung sejak tanggal 1 Januari 2019 ada beberapa pejabat yang masuk masa pensiun. 

Seperti halnya yang diberitakan oleh salah satu media lokal bima JurnalNTB.Com bahwa Asisten III setda Kabupaten Bima H. Makruf, SE dan Muhamad Yamin S.Sos.

Wabup yang dimintai tanggapannya Rabu, 2/01/19 diruang kerjanya menyampaikan bahwa H. Makruf SE yang juga menjabat sebagai Plt. Kepala Dinas Dikbudpora Kabupaten Bima dan Sekretatis BPPKAD Muhammad Yamin, S.Sos dan bersama beberapa ASN lainnya telah resmi dilepas oleh Bupati Bima.

Wakil Bupati menambahkan terkait kekosongan jabatan tersebut dalam waktu dekat akan segera terisi, untuk itu mari kita menunggu keputusan siapa yang akan menggantikan posisi mereka.
"Keputusan tertinggi merupakan kewenangan Bupati Bima"ungkap Wabup.

Diantara jabatan yang kosong saat ini, wabup menegaskan ada satu jabatan yang secepatnya harus diisi yakni jabatan Asisten III dan Kepala Dikbudpora, karena jabatan satu ini merupakan salah satu jabatan strategis khususnya DIKBUDPORA.

Wabup sangat berterima kasih kepada para ASN Purna tugas atas kerjasama dan dedikasinya selama ini terhadap Daerah Kabupaten Bima, semoga segala apa yang diperbuat selama ini bernilai ibadah dan merupakan amal zairiah dihadapan allah SWT. tutupnya haru. Kupas Bima (001*/AD)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan Berikan Tanggapan Terkait Berita
Gunakan Bahasa yang tidak Mengandung Sara,Porno,Intimidasi dan Pelecehan.

Pages