Upaya Pemutusan Mata Rantai Covid-19, Bupati Bantu Desa Kananga Dan Desa Lain Di Bolo - KUPAS BIMA

Headline News

Rabu, 22 April 2020

Upaya Pemutusan Mata Rantai Covid-19, Bupati Bantu Desa Kananga Dan Desa Lain Di Bolo

Foto Kades Kananga Dan Camat Bolo

Bima_Kupasbima.Com. Meringankan beban masyarakat serta Pemerintah Desa Kenanga dan juga desa lainnya  di Kecamatan Bolo dalam menghadapi penyebaran Covid-19, Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE menyerahkan bantuan berupa paket masker dan sabun cuci tangan sebanyak 500 paket khusus untuk Desa Kananga. 

"Sementara untuk desa lainnya di Kecamatan yang sama dialokasikan 200 paket sehingga total yang diberikan sebanyak 3000 paket", jelas Kabag Prokom Setda Bima, Rabu (22/4/20) siang. 

Lanjutnya, langkah ini dilakukan sebagai bentuk upaya pemerintah Daerah mendukung pemerintah Desa dan Kecamatan untuk memutuskan penyebaran mata rantai Penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bima. 

"Menindak lanjuti pasca diketahuinya 9 warga Desa Kananga Kecamatan Bolo yang dinyatakan positif Covid-19", bebernya. 

Sementara Kepala Desa Kananga bersama dengan jajaran pemerintah Kecamatan Bolo yang dimintai keterangannya oleh kru media ini menjelaskan bahwa, Pemerintah Desa yang dibantu Pemerintah Kecamatan telah melakukan berbagai kegiatan untuk mengantisipasi penyebaran sekaligus memutus mata rantai Covid-19 antara lain penyemprotan disinfektan, pembatasan keluar masuk dengan memasang portal, pembatasan pasar sore, meniadakan sholat berjamaah di mesjid dengan melaksanakan ibadah sholat di rumah masing-masing dan pemberlakuan jam malam. 

Hal tersebut di laporkan langsung oleh kades kananga firdaus, S.Pd saat bertemu Bupati Bima diruangan Bupati sekaligus menerima secara langsung bantuan dari bupati Bima. 

Sementara Bupati Bima, Umi Dinda menyampaikan salam hormat kepada seluruh masyarakat Desa Kananga dan Desa-Desa yang lain. 

"Sampaikan salam hormat kami selaku Pemerintah Daerah kepada seluruh masyarakat, mari kita berjuang bersama memutuskan mata rantai penyebaran virus Corona ini dengan mematuhi protap penanganan Covid-19 yang telah dikeluarkan oleh pemerintah". Ajak Umi Dinda.

Disisi lain juga Kades Kananga yang didampingi langsung oleh Camat Bolo Mardiana, SH menyampaikan terima kasih atas kepedulian Bupati Bima terhadap bantuan dan dukungannya yang telah diberikan kepada masyarakat. 

"Terima kasih disampaikan pada Bupati Bima, semoga bantuan paket ini dapat meminimalisir serta bermanfaat bagi seluruh masyarakat di Kananga dan juga Desa lain di Kecamatan Bolo", tutupnya. Kp (!mink*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan Berikan Tanggapan Terkait Berita
Gunakan Bahasa yang tidak Mengandung Sara,Porno,Intimidasi dan Pelecehan.

Pages