Info Sementara Masih Sejumlah Wilayah Belum Tersentuh Bantuan Kemanusiaan - KUPAS BIMA

Headline News

Selasa, 07 Agustus 2018

Info Sementara Masih Sejumlah Wilayah Belum Tersentuh Bantuan Kemanusiaan

Mataram, Kupas Bima. Dengan rasa khawatir yang luar biasa masih banyak pihak atau korban yang sangat membutuhkan bantuan kita. Berdasarkan info yang dihimpun oleh media ini, mulai dari daerah lombok barat masih ada yang belum mendapatkan logostik untuk kebutuhannya, adapun didaerah lombok barat yang rumahnya rata dengan tanah yakni Kecamatan Gunung Sari tepatnya di Desa Dopang, Guntur Macan, Poan.

Sementara daerah perbukitan (di atas bukit) yakni Desa Kekait, Bukit Tinggi dan Wadon. Di daerah lombok utara mulai dari setelah keluar pusuk yakni, Desa Bentek, Kerujuk, Pemenang, Lendang Beror ini berada di Kecamatan Pemenang.

Untuk kemudiam Kecamatan Tanjung, Kecamatan Gangga yakni Desa Lekok, Gondang Gangga. Kecamatan Kayangan yakni Desa Dangiang, Santong, Gumantar. Intinya sebelum bayan mereka sangat membutuhkan logistik dari para relawan saat ini.

Info yang diterima saat ini, dikarenakan rumah mereka 90% rata dengan tanah, lampu pun belum ada sampai saat ini, sinyal kadang turun naik, air bersihpun belum ada mereka dapatkan, disana tidak ada yang jualan karena setiap menitnya masih saja terjadi gempa susulan yang mengakibatkan jalan-jalan sudah mulai retak dan jembatan pas mulai masuk Kecamatan Gangga sudah mulai retak dan harus berhati-hati, dan juga ada angin besar disana. Ungkap rekan Mataram

Sampai saat ini banyak keluarga kita yang kelaparan, kedinginan, dan sampai parahnya ada yang kelaparan di Desa Pemenang, memberhentikan kendaraan yang membawa logistik menurut mereka bisa untuk mengambil logistik yang ada, itupun dengan cara berebutan karena mereka sangat kelaparan dan membutuhkannya. Imbuhnya sedih.

Pantauannya bahwa kebanyakan mereka mengungsi di areal sawah yang jauh dari bangunan, ada pula dilapangan dan adapun yang masih mengungsi dibawah bukit sehingga mereka belum diketahui posko mereka oleh para relawan. Tutupnya.

Beliau berharap kepada semuanya supaya bisa diketahui hal ini, dan juga bisa diperoleh secepatnya oleh para relawan. Mereka sangat membutuhkan uluran dari kita semua walapun hanya setitik perhatian. Kupas (Team)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan Berikan Tanggapan Terkait Berita
Gunakan Bahasa yang tidak Mengandung Sara,Porno,Intimidasi dan Pelecehan.

Pages